Berita  

[Update] KIP Tetapkan DPS Pilkada Aceh 2024 Sebanyak 3.765.268 Pemilih

Mamecoin.id, BANDA ACEH — Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh telah menetapkan jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pilkada Aceh Tahun 2024.

Adapun rekapitulasi DPS yang ditetapkan jumlah pemilih sebanyak 3.765.268 orang yang rinciannya pemilih laki-laki sejumlah 1.849.899 orang dan perempuan sebanyak 1.915.369 orang.

Kemudian terdapat 9.694 tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di 23 kabupaten/kota se-Aceh.

Jumlah DPS Pilgub Aceh ini dapat berubah, baik bertambah maupun berkurang, tergantung hasil pemutakhiran data pemilih sebelum ditetap dalam daftar pemilih tetap atau DPT. DPS ini menjadi pedoman penetapan DPT.

Jumlah DPS dan TPS Pilkada Aceh 2024 ditetapkan saat KIP Aceh melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Tingkat Provinsi Aceh untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Tahun 2024 di Hotel Grand Nanggroe Banda Aceh, Jumat (16/8/2024).

Pembukaan rapat pleno dilakukan oleh Ketua KIP Aceh Saiful didampingi Wakil Ketua KIP Agusni AH dan Anggota KIP Aceh Iskandar Agani, Muhammad Sayuni, Hendra Darmawan, Ahmad Mirza Safwandy dan Khairunnisak.

Pada rapat pleno terbuka ini, dibacakan secara bergilir oleh Komisioner KIP Aceh terkait Rekapitulasi DPS Tingkat Provinsi Aceh.

Peserta rapat diikuti 23 KIP Kabupaten/Kota meliputi Ketua, Anggota yang membidangi Divisi Perencanaan, Data dan Informasi serta Admin/Operator SIDALIH.

Turut hadir hadir Sekretaris KIP Aceh Muchtaruddin bersama Pejabat Struktural dan Pejabat Fungsional serta Staf Sekretariat KIP Aceh.

Ketua KIP Aceh Saiful mengatakan jumlah pemilih sementara tersebut tersebar di 6.499 gampong, 290 kecamatan, dan 23 kabupaten/kota.

Jumlah DPS terbanyak, berada di Kabupaten Aceh Utara dengan jumlah 427.867 orang yang tersebar di 852 desa atau gampong dari 27 kecamatan.

Berikutnya, di Kabupaten Bireuen, sebanyak 316.630 pemilih yang tersebar di 609 desa di 17 kecamatan. Kabupaten Pidie dengan jumlah pemilih sementara 313.443 orang yang tersebar di 730 desa dalam 23 kecamatan.

Kabupaten Aceh Besar sebanyak 298.475 pemilih sementara yang tersebar di 604 desa dalam 23 kecamatan. Kabupaten Aceh Timur jumlah pemilih sementara mencapai 298.395 orang yang tersebar di 513 desa dalam 24 kecamatan.

Sedangkan DPS paling sedikit ada di Kota Sabang dengan jumlah 28.889 orang yang tersebar di 18 desa dalam tiga kecamatan. Kabupaten Simeulue sebanyak 65.848 pemilih yang tersebar di 138 desa dalam 10 kecamatan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *